TobaTimes-Secara aklamasi, H R Santoso SH terpilih menjadi Ketua Pujakesuma Kabupaten Asahan pada pemilihan yang diselenggarakan di Pondopo Joglo Jawa, Kelurahan Sei Renggas, Kecamatan Kisaran Barat, Kabupaten Asahan, Minggu (4/9).
H R Santoso SH bersama pengurus DPW Pujaesuma Sumut Drs Sugiatno MM dan Ir Djoko Susilo. |
Sebelum pemilihan Ketua Pujakesuma dilakukan, Ketua Panitia pelaksana Pemilihan Rahman Kas mengatakan, demi kesinambungan organisasi kemasyarakatan Pujakesuma Kabupaten Asahan yang sudah habis masa periodenya perlu dilakukan pemilihan Ketua Pujakesuma Kabupaten Asahan yang hari ini Minggu (4/9).
Dalam pemilihan Ketua Pujakesuma Kabupaten Asahan yang berhak mempunyai suara sebanyak 22 DPC Kabupaten Asahan dan 2 suara lagi dari mantan Ketua Lama Pujakesuma Kabupaten Asahan serta MPW Pujakesuma Provingsi Sumatera Utara dan itu kami sebagai ketua panitia pelaksana mengucapkan selamat melakukan pemilihan dengan baik.
Ketua MPW PKB Pujakesuma Provingsi Sumatera Utara Drs Sugiatno MM dalam sambutannya mengatakan, sebelumnya saya tidak ingin menjadi Ketua Pujakesuma MPW Provingsi Sumatera Utara namun berkat dukungan dari ketua DPD Kabupaten Kota yang ada di Sumut seperti mas Endang Ngadiman Ketua DPD Pujakesuma Asahan serta ketua DPD Labura Dwi Pri akhirnya saya menjadi Ketua MPW Pujakesuma Provingsi Sumatera Utara.
“Perlu kita ingat bersama dan harus kita pahami ketentuan yang ada dimana hari ini akan digelar pemilihan Ketua Pujakesuma Kabupaten Asahan dan kami berharap ketua terpilih harus menyiapkan program kerja 5 tahun ke depan untuk kemajuan organisasi Paguyuban keluarga besar Pujakesuma Kabupaten Asahan,” katanya.
Ketua terpilih nantinya harus menyiapkan 3 hal, menyiapkan program kerja selama 5 tahun mendatang serta menempatkan forum tertinggi untuk mengambil keputusan secara musyawarah dan mufakat dan harus mempunyai etos kerja,kerja,kerja untuk kemajuan Pujakesuma Kabupaten Asahan.
Sementara itu Bupati Asahan Drs H Taufan Gama Simatupang MAP yang diwakili Wakil Bupati Asahan H Surya BSc dalam sambutannya mengatakan, atas nama pemerintah Kabupaten Asahan saya mengucapkan selamat atas terselenggaranya Musyawarah daerah, terkait dengan upaya Pujakesuma Kabupaten Asahan untuk ikut serta memajukan pembangunan khsususnya di bidang kebudayaan, semoga kedepan akan mampu membangun komunikasi secara terbuka sekaligus mampu memecahkan berbagai permasalahan baik intern maupun ekstern dengan dilandasi pola pikir dan wawasan secara luas,” ujarnya.
Masih dari Surya, saya berharap melalui musyawarah daerah Pujakesuma Kabupaten Asahan kali ini akan menghasilkan komitmen untuk meningkatkan dan memantapkan kualitas serta keberadaan organisasi Pujakesuma secara prima, sehingga dapat berperan sebagai salah satu element kekuatan pembangunan di Kabupaten Asahan.
"Kita sadari bersama bahwa tantangan kebudayaan di Kabupaten Asahan cukup berat mengingat kondisi perkotaan sudah banyak berubah pola hidup kebarat-baratan dan sering dijumpai pengguna narkoba, minuman keras, free sex generasi muda, merebaknya tempat maksiat, perjudian, pornograpi dan porno aksi.
“Pujakesuma Asahan harus dapat menjadi pemersatu antar etnis,” tandasnya. (int)
0 comments:
Post a Comment