10.9.16

Amran Sinaga Pulang, Istri Berurai Air Mata

JR Saragih menjemput Amran dari Lapas.
TobaTimes-Wakil Bupati Simalungun terpilih Amran Sinaga akhir bebas dari Lapas Kelas II Pematangsiantar menyusul keputusan Mahkamah Agung yang membebaskannya. Ia disambut istri dengan uraian air mata.

"Sebelumnya kami tidak tau kalau Bapak (Amran Sinaga, red) sudah bebas. Saya gembira, saya senang dan terharu," ujar Nurita Damanik sambil menangis haru menyambut kebebasan sang suami.

Amran sendiri keluar dari Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II Pematangsiantar, Jumat (9/9) sekira pukul 14.00 WIB.

Nurita mengatakan, bebasnya Amran Sinaga adalah kekuatan doa. Bahwa kebenaran akan kekal selamanya. "Selama ini kegiatan saya hanya kerja ke ladang dan mengaji. Saya selalu berdoa untuk kami dan Simalungun," katanya.

Amran Sinaga juga sesekali meneteskan air mata setelah masyarakat menyalami, memeluk dan mengucapkan selamat kepadanya. Setelah tiba di kediamannya di Nagori Senio, Kecamatan Gunung Malela, ratusan warga berdatangan dan menyalami Amran Sinaga.

Beristirahat beberapa menit, mereka kemudian menggelar acara singkat menyampaikan rasa syukur dan memanjatkan doa bersama kepada Tuhan Yang Maha Esa. Selanjutnya, Bupati Simalungun yang sebelumnya ikut mengantar Amran Sinaga, kembali ke Ibukota Kabupaten Simalungun, Pematangraya, bersama rombongan. (TT/int)

0 comments:

Post a Comment