13.11.16

Stok Elpiji Harus Aman saat Natal dan Tahun Baru


TobaTimes, Tobasa – Untuk memastikan ketersediaan elpiji 3 kg pada perayaan Natal pada Desember mendatang dan tahun baru, Pemkab Tobasa mengundang pemangku kepentingan, termasuk Pertamina, distributor, hingga pengecer untuk melakukan pendataan.
Ilustrasi.
"Rencananya akan digelar rapat Kamis (17/11). Pembahasan bagimana agar elpiji 3 kg tetap tersedia saat Natal dan tahun baru nanti. Jadi akan dilakukan pendataan, berapa kuota yang masih tersedia dan kemungkinan bertambahnya permintaan konsumen. Sehingga tidak sampai terjadi kekurangan di tengah-tengah masyarakat," ujar Denny Siagian, Kabag Perekonomian Setdakab Tobasa, Jumat (11/11/16) lalu.

Menurutnya, kemungkinan kekurangan pasokan elpiji tersebut harus disikapi dengan baik. Jika benar terjadi kekurangan kuota, harus sesegera mungkin dicari solusi.

"Jangan sampai kurang atau langka. Ini bisa menjadi masalah besar nanti di tengah-tengah masyarakat," katanya.

Meski kuota untuk Tobasa 2016 diyakini masih cukup, namun pihaknya perlu memastikan dengan data yang valid, berapa dari kuota yang sudah tersalur dan berapa yang masih tersisa.

Selain itu, pihaknya juga menegaskan agar jangan sampai ada pihak-pihak yang melakukan kecurangan terhadap barang subsidi itu. Jika tidak, akan berurusan dengan penegak hukum.

"Harapan kami, jangan ada yang berniat berbuat curang untuk mengambil keuntungan pribadi, seperti menimbun, mengoplos, menaikkan harga melebihi harga eceran tertinggi (HET) yang sudah ditetapkan pemerintah dan kecurangan lainnya. Ganjarannya, akan berurusan dengan penegak hukum," ujarnya. (TT/int)

0 comments:

Post a Comment