28.9.16

Burung Gagak Berputar-Putar di Atas Mayat Bayi Itu

TobaTimes, Kisaran - Seorang ibu melahirkan di toilet, dibunuh dan ditanam di belakang rumah keluarga. Mayat bayi itu pertama kali dilihat warga bernama Panjol (20).

Ilustrasi.
Awalnya, beberapa ekor burung gagak terlihat terbang berputar-putar lalu seekor anjing mengais di tanah. Panjol curiga dan menghampiri lokasi.

Dia terkejut. Ternyata ada sesosok mayat bayi dalam posisi terlentang berjarak satu meter dari belakang pintu dapur milik tetangganya Nenek Saini (60). Temuan mayat bayi itu kemudian diberitahukan ke warga sekitar.

"Mayat itu sempat dikuburkan, namun diketahui sudah tergali oleh seekor hewan dan tercium lah aroma tidak sedap itu," ujar Panjol, kepada koran ini, Selasa (20/9).

Jasad bayi itu kemudian dibawa ke puskesmas  dan warga juga memberi laporan ke Pihak Polsek Air Joman. Namun untuk menindak lanjuti penemuan mayat bayi tersebut, pihak polsek melimpahkan ke Polres Asahan untuk ditindak lanjuti.

Pantauan wartawan di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Umum H Abdul Manan Simatupang (RSU HAMS) Kisaran, jasad bayi terlihat tanpa sehelai benang dengan mulut terikat.

Salah satu perawat di IGD RSU HAMS Kisaran menuturkan, diperkirakan bayi tersebut sudah berusia satu bulan. Diduga bayi tersebut meninggal akibat kain yang disekapkan di bagian mulutnya.

Kasat Reskrim AKP Bayu Putra, didampingi Kanit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Asahan IPTU Rusli menerangkan kasusnya masih dalam penyelidikan polisi.

BACA JUGA: Sadis dan Ngeri, Melahirkan di Toilet, Bayinya Langsung Dibunuh dan Dikubur

Saat ini, pihaknya masih meminta keterangan Teci (19), warga Desa Banjar, Kecamatan Air Joman, Asahan dan Oci (18), warga sekitar Bangun Sari Silo Laut yang diduga merupakan ibu dan ayah bayi malang tersebut.

Penemuan bayi laki-laki di Desa Bangun Sari ini menambah daftar kasus pembuangan bayi di Asahan. Sebelumnya, Jumat (16/9), sesosok bayi laki-laki ditemukan di perladangan sawit Desa Padang Pulau, Kecamatan Bandar Pulau, Asahan. Saat ditemukan bayi ini dalam keadaan hidup dengan tali pusar belum lepas. (TT/int)

0 comments:

Post a Comment