11.8.16

Keluarga Bantah, Tidak Benar Eddy Silitonga Meninggal

TobaTimes-Kabar duka kembali mewarnai industri musik Tanah Air. Setelah Mike Mohede, kini penyanyi senior Eddy Silitonga dikabarkan meninggal dunia, Rabu 10 Agustus 2016.

Kabar duka itu diungkapkan Ronnie Sianturi melalui Facebook-nya. Dalam unggahannya, personel Trio Libels itu turut mengungkapkan duka mendalam atas kepergian penyanyi yang tenar di era 1980-an tersebut.


"Kembali dunia musik Indonesia kehilangan, telah berpulang kepangkuan Bapa disurga, abangku Edy Silitonga dirumah sakit Fatmawati beberapa menit yg lalu, slamat jalan abangku, trima kasih utk karyamu bagi Musik Indonesia," tulis Ronnie Sianturi.

Memang, kondisi Eddy Silitonga masih dikabarkan kritis. Sebelumnya Eddy dilarikan ke Rumah Sakit Fatmawati, Tapi tentang kabar meninggal, Melalui pihak keluarga, Mario membantah kabar meninggalnya Eddy Silitonga.

"Enggak meninggal, itu kabarnya tidak benar," ucap Mario singkat kepada Okezone malalui sambungan telefon, Kamis (11/8/2016) dini hari.

Mario kembali menambahkan, jika pelantun lagu Biarlah Sendiri itu masih ditangani oleh tim medis Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan.

"Masih ditangani tim dokter," tutupnya.

Kabar meninggalnya Eddy Silitonga juga dibantah oleh presenter Ronnie Sianturi. Ia membantah dalam akun Facebook miliknya.

"Mohon maaf informasi sebelumnya dari Ronnie Sianturi bahwa Bang Edi Silitonga meninggal dunia diralat... Kabar terkini dari RS Fatmawati (Ronnie Sianturi) bahwa Bang Edi Silitonga masih dapat diselamatkan nyawanya.. Dimohon dukungan doanya," tulis Ronnie Sianturi.

Hingga saat ini belum ada kabar mengenai penyebab penyakit Eddy Silitonga. Keluarga kini masih mendampingi Eddy Silitonga untuk mendapat hasil dari tim

Penyanyi kelahiran Pematangsiantar, Sumatera Utara, 17 November 1949 itu kerap menyanyikan lagu yang melukiskan perasaan orang yang jatuh cinta terhadap lawan jenis. Suara pemilik nama asli Charles Edison Silitonga itu selain merdu dan jernih, juga mampu menaklukkan nada-nada tinggi lagu melankolis.

Selain diputar di radio-radio, sosok Eddy kerap tampil di program acara seperti Aneka Ria Safari dan Telerama yang diputar di TVRI, satu-satunya stasiun televisi pada masa itu.

Lama tak terdengar namanya, rupanya Eddy lebih banyak tampil di luar negeri. Selain di Malaysia, Eddy juga sempat menghibur masyarakat Indonesia yang berada di Singapura, Belanda, Amerika Serikat, dan Kanada.

Eddy diketahui sempat tinggal bersama empat anaknya, si kembar Marco dan Mario, dan si kembar Nafra dan Nadra di kawasan Cilandak. Setiap pagi, penyanyi ini terlihat joging di sekitar tempat tinggalnya. (bbs/net)

0 comments:

Post a Comment